Sebagai sopir pada sebuah bank swasta nasional, duduk berjam-jam di belakang kemudi sudah menjadi kebiasaan Marsono. Rutinitas itu membawa penderitaan infeksi saluran kemih hingga 10 tahun.
Kisah sedih itu bermula saat ia bangun tidur. Tiba-tiba saja ia merasakan saluran kemihnya panas. "Panasnya mirip air mendidih di ketel air," kata suami Ani Suprapti itu. Tak kuasa menahan sakit, Marsono meringkuk, menggigit bibir sambil menelungkupkan tubuhnya di pembaringan. Peluh dingin keluar di sekujur tubuh hingga sakit reda 1 jam kemudian.
Esok harinya nyeri itu kembali datang. Ia mendatangi dokter spesialis kulit dan kelamin di sebuah rumah sakit di Tangerang. Ia menceritakan gejala sakitnya pada dokter. Panas di saluran kemih, kencing sedikit tapi sering, dan sakit di tulang atas kemaluan. Dokter menganalisis urine, bakteri, dan pemeriksaan kimia. Hasil diagnosis, Marsono terinfeksi saluran kemih bagian atas akibat serangan bakteri Escherichia coli.
Penyebab masuknya bakteri itu beragam. Pada kasus Marsono, bakteri datang karena daerah di sekitar kemaluannya sering lembab akibat duduk terlalu lama. Perilaku hidup yang kurang sehat seperti jarang membersihkan kelamin setelah kencing, juga mengundang datangnya bakteri itu.
Mandul
Dokter mewajibkan Marsono mengkonsumsi obat-obatan berupa antibiotik dan antipasmodik --anti kejang otot-- 3X1 tablet sehari. Meski ia mematuhi anjuaran itu, nyeri belum juga berkurang dalam waktu seminggu kemudian. Pria kelahiran Sukoharjo, Jawa Tengah, itu berganti dokter. Dokter memberi peringatan, apabila rasa nyeri dan panas terus terjadi akan sulit baginya untuk memiliki keturunan alias ia bisa mandul.
Karuan saja ia syok mendengarnya. "Belum 6 bulan saya menikah dengan gadis impian," ujar Marsono. Beruntung calon istri tidak mempermasalahkannya. Sejak itu, perasaan Marsono selalu dihantui kemungkinan gagal mempunyai anak. Sebab panas di saluran kemih selalu bergolak tiap pagi. Badannya lunglai dan daya tahan tubuh turun drastis.
Kelahiran putrinya, Intan Permata Zumarnis, melegakan hati Marsono. ‘Ternyata saya bisa punya keturunan,’ ungkapnya dalam hati saat itu. Namun, nyeri di saluran kemih terus terjadi. Untuk mengatasinya, ia menelan antibiotik setiap hari. Bosan dengan penderitaan yang berlama-lama, ia mencoba akupuntur selama 4 tahun. Toh, nyeri tidak juga sembuh.
Total sepuluh tahun sudah Marsono hidup dengan penyakit itu. Sehari saja lupa tidak menelan antibiotik, ia merasakan nyeri yang luar biasa. Jika ini terjadi, ayah 2 anak itu tak mampu berbuat apa pun selain meringkuk di pembaringan.
Teripang
Kesabaran menahan penderitaan ia mendapatkan titik terang. Alumnus Sekolah Teknik Menengah Karanganyar itu memperoleh ekstrak gamat / teripang dari temannya. Pertama kali mencoba leher terasa kaku dan badan menjadi lemas. Ia berpikir untuk menghentikan konsumsi ekstrak teripang atau ekstrak gamat itu. Namun temannya meyakinkan ekstrak teripang ampuh mengatasi berbagai penyakit.
Konsumsi pun ditingkatkan menjadi 3 kali 3 sendok makan sehari. Hasilnya, mengejutkannya. Setelah tiga hari memakan ekstrak teripang, nyeri dan panas di saluran kemih sirna. Bukan hanya itu, daya tahan tubuhnya kembali meningkat. Itu terbukti ketika menyopir seharian sama sekali tak membuatnya capai.
Keampuhan gamat menghilangkan bakteri Escherichia coli bukan hanya dialami oleh Marsono saja. Di Universitas Kebangsaan Malaysia, Prof Ridzwan Hashim menemukan bukti valid, teripang Holothuria atra, H. scabra, dan Bohadshia argus berkhasiat antibakteri. Penelitian juga membuktikan ekstrak teripang ampuh mengatasi bakteri Streptococcus faecalis yang menjadi penyebab pembengkakan lapisan dalam jantung, S. viridans (katup jantung), S. pneumoniae (radang paru-paru dan sinusitis akut), Staphylococcus aureus (meningitis), Proteus mirabilis (penginfeksi luka), dan Escherichia coli (infeksi saluran kemih). Menurut Ridzwan hewan laut bermarga Echinodermata itu mengandung phospate-buffered saline yang mampu menghambat perkembangbiakan bakteri gram positif dan gram negatif.
Selain itu, teripang mengandung gizi yang lengkap. Seperti 9 jenis karbohidrat, 59 jenis asam lemak, 19 jenis asam amino, 25 komponen vitamin, 10 jenis mineral, dan 5 jenis sterol. Semua kandungan gizi itu bersatu-padu membangun kekebalan tubuh dan memberantas bakteri. Itu sebabnya bakteri tak lagi membuat nyeri saluran kemih dan tubuh. Marsono kembali bugar (Faiz Yajri / Trubus).
Anda butuh ekstrak teripang atau kapsul gamat ? Klik di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar